Empatdetik.blogspot.com - Jika pada artikel sebelumnya kita telah
berbagi informasi mengenai penyakit Hernia dan penyakit Diabetes, sekarang kita
akan berbicara tentang penyakit Lupus. Penyakit Lupus merupakan penyakit baru
yang tergolong mematikan, bahkan tingkatannya setara dengan kanker. Di dunia
jumlah penderita penyakit Lupus mencapai 5 juta orang, dan lebih dari 100 ribu
kasus baru terjadi setiap tahunnya.
Pada awalnya penyakit Lupus dikira
hanya meyerang bagian kulit, karena gejala penyakit lupus yang ditimbulkan
waktu itu “hanya” seperti kemerahan di sekitar hidung dan pipi serta bercak-bercak
merah di bagian wajah dan lengan. Namun ternyata dugaan itu tidak tepat,
faktanya adalah penyakit lupus menyerang hampir di seluruh bagian tubuh.
Berikut gejala-gejala penyakit Lupus :
- Kulit yang mudah gosong akibat sinar matahari serta timbulnya gangguan pencernaan.
- Gejala penyakit Lupus berikutnya adalah penderita sering merasa lemah, kelelahan yang berlebihan, demam dan pegal-pegal. Gejala ini terutama didapatkan pada masa aktif, sedangkan pada masa remisi (nonaktif) menghilang.
- Pada kulit, akan muncul ruam merah yang membentang di kedua pipi, mirip kupu-kupu. Kadang disebut (butterfly rash). Namun ruam merah menyerupai cakram bisa muncul di kulit seluruh tubuh, menonjol dan kadang-kadang bersisik. Melihat banyaknya gejala penyakit ini, maka wanita yang sudah terserang dua atau lebih gejala saja, harus dicurigai mengidap Lupus.
- Anemia yang diakibatkan oleh sel-sel darah merah yang dihancurkan oleh penyakit LUPUS ini
- Gejala penyakit Lupus yang terakhir adalah rambut yang sering rontok dan rasa lelah yang berlebihan
Jika pada kondisi normal kekebalan
tubuh berfungsi untuk mejaga badan agar tidak mudah diserang penyakit, tapi
tidak demikian dengan penyakit ini. Penyakit Lupus justru membuat andtibodi
dalam tubuh secara berlebihan, sehingga akibat dari penyakit Lupus antibodi justru
menyerang sel-sel jaringan organ tubuh yang sehat. Sehingga mengakibatkan
kekebalan tubuh menurun, dan tubuh menjadi rentan terhadap penyakit.
Jenis penyakit Lupus ada tiga, yaitu :
• Cutaneus : Marak disebut sebagai discoid yang mempengaruhi kulit.
• Systemic Lupus Erythematous (SLE) : menyerang organ tubuh seperti persendian,
darah, paru-paru, kulit, jantung, ginjal, hati, otak dan syaraf.
• Drug Induced Lupus (DIL), biasanya timbul karena pengkonsumsian obat-obat
tertentu, namun apabila pemakaian obat dihentikan maka gejala akan hilang.
Sekian informasi mengenai penyakit Lupus, Semoga bermanfaat, dan terimakasih telah berkunjung.
Sumber :
http://doktersehat.com/lupus-apa-itu-penyakit-lupus/
http://www.penyakitlupus.net/
http://doktersehat.com/lupus-apa-itu-penyakit-lupus/
http://www.penyakitlupus.net/
0 komentar:
Posting Komentar